Like Dong
Berita Populer
Abang Beradik di Padangsidimpuan Ditangkap karena Jual Beli Kulit Harimau hingga Sisik Trenggiling
MEDAN - Sub Direktorat Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Ditrreskrimsus Polda Sumut menangkap Abang beradik atas dugaan penjualan kulit harimau Sumatera dan sisik trenggiling.
Keduanya ialah Martua Simamarta (44) warga Kampung Salak, Kelurahan Wek I, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kota Padangsidimpuan, selaku pemilik kulit dan tulang harimau Sumatera atau Panthera tigris sondaica dan Daud Yusuf Simamarta (41), warga Jalan Pembangunan, Padangsidimpuan sebagai penjual.
Dikutip tribun-medan.com Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi mengatakan, dua tersangka ditangkap di Samudera Hotel, Jalan Teuku Umar, Kamis (9/11/2023).
Iya, benar. Dua tersangka Abang beradik dan diamankan di hotel,"ungkap Kombes Hadi Wahyudi, Senin (13/11/2023).
Dari dua bersaudara ini turut diamankan barang bukti berupa satu lembar kulit harimau Sumatera serta tulang belulangnya dan 15 kilogram sisik trenggiling.
Saat ini mereka sudah ditahan di Polda Sumut. Sementara Polisi terus berkoordinasi dengan balai besar konservasi sumber daya alam (BBKSDA) Sumut.
"Dua tersangka sudah ditahan. Selanjutnya kita kordinasi dengan BKSDA Sumut."
0 Comments